Mamuju (quantumnews) – Pemerintah Kabupaten Mamuju memanfaatkan momentum safari ramadhan untuk menyampaikan pesan-pesan agama kepada masyarakat. Seperti halnya yang dilakukan Bupati Mamuju, H. Habsi Wahid saat malaksanakan ibadah tarawih di Masjid Al-Quba Kasiwa dalam rankaian safari ramadhan Kec. Mamuju, Senin 28 Mei 2018. Saat menyampaikan sambutan dan arahannya, ia mengingatkan para jamaah untuk segera membayar zakat.
Habsi Wahid menyampaikan, selaku Bupati Mamuju ia telah menandatangai Surat Keputusan (SK) Bupati Mamuju tentang pembayaran zakat fitrah, dimana dalam SK tersebut tercantum jumlah pembayaran zakat fitrah yang berfariasi berdasarkan apa yang dikonsumsi.
“Saya mohon kepada masyarakat untuk sesegera mungkin menyelesaikan zakatnya, supaya dapat segera kita bagikan kepada saudara kita yang memiliki hak untuk menerima. Jangan sampai, mendekati sholat ied baru membayar zakat, karena bisa jadi pembagiannya menjadi kurang maksimal.” Himbaunya.
Selain zakat fitrah, Bupati Mamuju juga mengingatkan untuk membayar zakat mal. Menurutnya, bulan ramadhan merupakan bulan yang paling tepat untuk berzakat, juga berinfaq dan sedekah. (L-1).