Mamuju (Quantumnews)-Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrat Provinsi Sulawesi Barat mengaku optimistis akan dapat memenangkan Pilkada serentak di Kabupaten Polman yang digelar tahun ini.
“Kami optimis dapat mengalahkan pasangan incumbent di Pilkada Polman, meskipun pasangan incumbent didukung koalisi partai lebih besar, karena kandidat kami lebih dicintai masyarakat Polman,” kata ketua DPD partai Demokrat Provinsi Sulbar, Suhardi Duka di Mamuju, Selasa.
Ia mengatakan, partainya mendukung pasangan calon bupati dan calon wakil bupati Salim Mengga yang merupakan mantan anggota DPR-RI dan Marwan berlatar belakang pengusaha karena dianggap lebih komitmen dan memiliki integritas untuk membangun Polman agar dapat lebih maju dan berkembang.
“Mesin partai dan koalisi partai pendukung akan bekerja maksimal maksimal memenangkan kandidat kami dan kami tetap optimis menang,” katanya.
Sementara itu dua pasang kandidat cabup cawabup kabupaten Polewali Mandar Provinsi Sulawesi Barat resmi mendaftarkan diri di kantor KPU Polman untuk bertarung di Pilkada Kabupaten Polman.
Pasangan tersebut antara lain cabup cawabup Polman incumbent Andi Ibrahim Masdar dan Natsir (AIM-Benar) yang didukung tujuh partai koalisi diantaranya Partai Golkar, PDI perjuangan, Gerindra, PKB, PAN, PKS dan partai PKPI.
Kemudian pasangan Salim Mengga dan Marwan (Salim-Marwan) didukung tiga partai diantaranya partai Demokrat sebagai partai pemenang pemilu di Sulbar, partai Nasdem dan PPP.
Ketua Dewan Pimpinan Cabang PAN, Ajbar Abdul Kadir mengatakan, partainya sebagai pendukung pasangan incumbent juga optimis memenangkan Pilkada Polman dan meminta agar seluruh kader PAN di Kabupaten Polman dapat solid memenangkan pasangan yang didukung partai PAN.(ZL)