Mamuju (Quantumnews) – Menuju Bulan Suci Ramadhan 1439 H Bupati Mamuju H. Habsi Wahid, memperjelas bahwa harga sembako dan kondisi pasar aman langsung meninjau lokasi Pasar Regional (Baru), Pasar Sentral (Lama) dan Mini Market mamuju Jumat, (11/05/2018).
Usai peninjauan, Bupati menyampaikan dihadapan para awak media bahwa stok sembako jelang Ramadhan hingga Hari Raya Idul Fitri nanti dipastikan aman, untuk memenuhi seluruh kebutuhan masyarakat, meskipun ada sedikit kenaikan harga cabe dan telur sekitar 10% tapi tidak mengurangi kestabilan harga sembako dan soal kelangkaan hingga detik ini semua juga masih stabil kalau memang itu terjadi bulog akan langsung menyiapkan cadangan seperti minyak, terigu, gula dan beras.
“Toh kalau di Bulan Ramadhan nanti ada kenaikan saya juga telah menyiapkan bulog untuk mempersiapakan oprasi pasar supaya masyarakat bisa tenang menjalankan ibadah puasa dan tidak sibuk dengan kenaikan harga”
Menanggapi hal tersebut, pihak Bulog KA. Haris Nuryadin mengaku siap mencari bahan jika terjadi kelangkaan dan akan mengantisipasi jika terjadi lonjakan harga dan untik kesedian beras, terigu, gula dan minyak sejauh ini aman.
Untuk diketahui, saat pemantauan berlangsung juga hadir Ketua DPRD Mamuju Hj. Sitti Suraidah Suhardi, Dandim 1418 Mamuju Letkol. Inf. Jamet Nijo, KA. Bulog Haris Nuryadin, Perwakilan Dinas Perdagangan, Satpol PP, Kepala Dinas Perhubungan Dan Kepala Dinas Kominfo Mamuju.(SL)